Recents in Beach

Resep Cara Membuat Manisan Jahe

Jahe terkenal sebagai tumbuhan yang banyak mengandung khasiat. Jahe juga diteliti dapat mengobati berbagai jenis penyakit medis dari yang ringan, seperti masuk angin, batuk, otot kaku sampai mengobati kerapuhan tulang.

Di negeri kita tanaman jahe dapat tumbuh dengan subur. Oleh karena itu berbagai resep pengobatan dan resep masakan sangat banyak bertebaran di negeri ini. Karena di setiap daerah memiliki resepnya sendiri-sendiri.

Berbicara mengenai resep masakan tentu saja jahe selalu terbawa sebagai sebuah bumbu yang amat penting. Seperti resep rendang, kolak, bubur kacang, gulai dan resep lainnya.

Nah, kebetulan hari ini saya akan berbagi resep spesial yang bahan dasarnya dari jahe. Nama resepnya "Manisan Jahe". Manisan jahe ini merupakan hasil olahan dari jahe yang diproses dengan cukup sederhana.

Penasaran? Ayo simak beberapa proses yang cukup mudah untuk membuat manisan jahe yang sangat perlu ketika memasuki musim dingin dan musim hujan.

Cara membuat manisan jahe



Bahan :

2 kg jahe
1 kg gula merah
2000 ml

Cara membuat

1. Cuci bersih jahe, lalu potong kecil-kecil. Lalu blender (bisa juga diparut) dengan air, setelah itu teriskan.

2. Masak diatas api sederhana bersamaan dengan gula, sampai mengental. Jika sudah mengental dinginkan di wadah yang tahan panas.

3. Jika sudah dingin potong kecil-kecil. Lalu taruh ke wadah yang tertutup.

4. Sedu potongan jahe dengan air panas, jadilah segelas manisan hangat yang menyehatkan tubuh kita.

Demikian resep yang saya bagikan hari ini. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Posting Komentar

14 Komentar

  1. kalau saya malah suka banget wedang jahe mbak, wah kalau ditambah manisan jahe ini kayaknya makin komplit nih koleksi cemilan di rumah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saya juga suka wedang jahe, apalagi pas musim dingin.

      Hapus
  2. Cara buatnya simpel ternyata, biasanya beli bubuk jahe instan buatan KWT (Kelompok Wanita Tani) di seduh air panas jadi wedang jahe
    coba nanti tak share ke KWT terima kasih

    BalasHapus
  3. kalo nulis bisa hemat rokok nih :>

    BalasHapus
  4. Wah, saya belum pernah coba manisan yang satu ini..
    Baru dengar jahe bisa dibuat manisan..!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dan setelah mendengat bisa dicoba, mas. Hehe

      Hapus
  5. manisan jahe ini kayaknya cocok nih sama saya. kan saya juga manis

    BalasHapus
  6. Balasan
    1. Bisa mbak, kalau ditaruh kulkas bisa tahan 1 thn lebih

      Hapus